Manfaat Air Mawar untuk Kecantikan, Ternyata Tidak Hanya untuk Wajah Saja loh!

Bunga mawar identik dengan penggambaran kecantikan dan keindahan. Namun, siapa yang menduga jika air mawar dapat dimanfaatkan untuk kecantikan. Manfaat tersebut dapat Anda peroleh lewat air hasil dari proses penyulingan kelopak bunga mawar. Apa sajakah manfaat dari air tersebut? Berikut simak informasi selengkapnya.

Manfaat Air Mawar untuk Kecantikan

  • Mencegah Jerawat

Dalam air mawar, terkandung antiseptik yang dapat mengatasi berbagai masalah akibat bakteri seperti jerawat pada kulit wajah kita. Untuk merasakan manfaat tersebut, Anda dapat menggunakan air mawar tersebut pada pagi hari setelah selesai mencuci wajah atau sebelum menggunakan produk skincare. Untuk hasil maksimal, lakukan juga pada malam hari.

Membasuh muka dengan air mawar ini dapat dilakukan secara rutin sampai dengan tiga minggu. Dalam kurun waktu tersebut, Anda dapat merasakan dampak dan manfaat yang baik dari air mawar tersebut. Jerawat bandel yang biasanya muncul tanpa diduga pasti akan mulai berkurang dan otomatis kulit wajah akan menjadi lebih bersih.

  • Sebagai Toner Wajah Alami

Manfaat lain dari air mawar untuk kecantikan adalah dapat digunakan sebagai toner wajah alami/herbal. Mungkin manfaat ini sudah cukup banyak diketahui oleh banyak orang. Air mawar dapat digunakan untuk membersihkan wajah dan mampu membuat wajah menjadi segar setelah menggunakannya.

Cara untuk melakukannya juga tidak terlalu sulit. Cukup siapkan air mawar dan kapas saja. Selanjutnya, tinggal celupkan kapas ke air mawar dan tepuk secara perlahan di permukaan wajah. Lakukan secara merata agar hasil yang diperoleh maksimal. Anda dapat melakukan ini secara rutin sebelum tidur. Mudah sekali untuk dilakukan bukan?

Baca juga : Rekomendasi 7 Pelembab Untuk Kulit Kering Paling Aman

  • Mencegah Terjadinya Penuaan Dini

Racikan air mawar yang kerap kali menjadi andalan untuk kecantikan adalah rose hip seeds. Mengapa begitu? Karena, pada rose hip seeds terkandung banyak vitamin C yang dapat digunakan sebagai antioksidan. Zat antioksidan yang terserap ke dalam kulit kita dapat mengurangi munculnya kerutan wajah dan garis halus. Jadi, Anda dapat terhindar dari yang namanya penuaan dini atau skin aging.

  • Mencerahkan Wajah

Air mawar juga dapat dimanfaatkan untuk mencerahkan area kulit di bagian wajah Anda. Hal tersebut dapat terjadi karena adanya kandungan vitamin E dan A. Vitamin tersebut mampu secara baik membantu proses eksfoliasi pada kulit bagian wajah. Selain itu, zat antioksidan yang terkandung dalam air mawar dapat memicu regenerasi jaringan kulit dan juga menguatkan sel-sel kulit Anda.

  • Menghilangkan Ketombe

Manfaat berikutnya dari air bunga mawar adalah untuk mengobati radang kulit kepada dan membasmi ketombe membandel di rambut. Selain itu, air dari bunga mawar dapat dijadikan kondisioner alami yang dapat menyuplai nutrisi rambut sehingga rambut dapat tumbuh dengan sehat dan lebat.

  • Sebagai Relaksasi

Manfaat dari air bunga mawar adalah dapat dijadikan sebagai alat relaksasi. Hal itu karena air mawar memiliki kesegaran yang luar biasa sehingga dapat memberikan efek menenangkan dan rileks pada penggunanya. Untuk menggunakannya, Anda cukup dengan mencampurkan air hangat dengan dua gelas air mawar pada saat mandi. Dijamin, lelah Anda seharian akan berkurang banyak.

Baca juga : Rekomendasi 8 Produk Pelembab Untuk Kulit Berjerawat & Sensitif

Bagaimana? Banyak sekali bukan manfaat dari air bunga mawar untuk kecantikan wajah dan kulit? Jadi, apabila Anda ingin menggunakan produk kecantikan alami, air bunga mawar dapat dijadikan pilihan yang sangat tepat. Selamat mencoba dan semoga bisa sesuai dengan ekspetasi Anda semua!

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak