Sudah Tahu Bedanya Fossil Sport & Gen?

Mungkin sebagian dari Anda masih belum begitu paham tentang perbedaan Fossil Sport Smartwatch dan Gen. Dua jenis produk jam tangan Fossil tersebut memang memiliki spesifikasi yang berbeda baik dari segi fungsi maupun dari bahan pembuatannya.

Fossil Sport vs Gen

Dengan mengetahui perbedaan kedua jenis jam tangan tersebut Anda akan dapat memilih jam tangan mana yang paling sesuai dengan kebutuhan dan selera Anda masing-masing. Meskipun keduanya sama-sama didukung dengan teknologi yang canggih, namun jika Anda salah dalam memilih di antara dua jenis Fossil tersebut, maka hal akan menjadi masalah tersendiri bagi Anda. Berikut adalah perbedaan Fossil Sport Smartwatch dan Gen yang perlu Anda ketahui.

Bahan yang Digunakan

Strap Fossil Sport Smartwatch pada umumnya dibuat dengan bahan yang terbuat dari bahan silikon berkualitas tinggi. Silikon merupakan material yang sering dipakai untuk pembuatan strap jam tangan Sport. Fossil pun berusaha menghadirkan jam tangan Sport yang nyaman utuk digunakan dan juga bersifat tahan air. Dengan menggunakan jam tangan yang talinya terbuat dari bahan silikon, pergerakan Anda selama melakukan aktifitas olahraga akan semakin mudah.

Baca juga : Mengapa Harus Membeli Jam Tangan di Urban Icon?

Bahan silikon yang digunakan juga memiliki bobot yang ringan sehingga terasa nyaman saat digunakan untuk berolahraga. Bahan tersebut juga bersifat tahan air sehingga ketika jam tangan terkena keringat atau air saat Anda sedang berolahraga, maka Anda akan lebih mudah untuk membersihkannya.

Sedangkan untuk strap jam tangan jenis Gen, Fossil lebih memilih bahan stainess steel yang berkualitas tinggi. Meskipun bobotnya akan lebih berat jika dibandingkan dengan jam tangan yang terbuat dari bahan silikon, namun jam tangan Gen yang terbuat dari stainless ini justru terlihat begitu elegan saat digunakan.

Fungsi

Perbedaan Fossil Sport Smartwatch dan Gen juga terletak pada fungsi masing-masing jam tangan. Untuk Fossil Sport Smartwatch, jam tangan ini dirancang untuk dapat dipakai dalam berbagai kegiatan olahraga baik di darat maupun air. Jam tangan jenis ini mampu untuk melacak detak jantung para penggunanya ketika sedang berolahraga. Dengan kata lain, fungsi yang paling ditekankan dari jam tangan jenis ini adalah untuk mengukur tingkat kebugaraan seseorang ketika melakukan aktivitas olahraga.

Sedangkan untuk jam tangan Fossil jenis Gen, fungsi yang ditekankan adalah melacak detak jantung seseorang saat melakukan aktifitas normal Selain itu, jam tangan yang satu ini juga berfungsi untuk menerima notifikasi seperti chat, panggilan telepon, maupun pemberitahuan yang berasal dari media sosial.

Perangkat Lunak dan Fitur Kebugaran

Fossil Sport dirancang dengan Wear OS  versi terbaru yang didesain ulang dengan layar interface yang jauh lebih ramping yang lebih mudah dinavigasi. Teknologi ini sangat disukai oleh para pecinta gadget karena semakin canggih fitur yang ditawarkan maka akan semakin bagus pula smartwatch tersebut.

Untuk fitur kebugaran yang tawarkan oleh Fossil Smart Smartwatch ini adalah sensor denyut jantung yang langsung terkoneksi dengan aplikasi Google Fit di smartphone Anda. Sensor denyut yang terdapat pada Fossil Sport Smartwatch ini memiliki teknologi yang dapat menunjang kebugaran para penggunanya dan diklaim memiliki fitur pengukur detak jantung yang sangat akurat.

Baca juga : Cara Memilih Jam Tangan Dengan 3 Kriteria

Sementara jam tangan Fossil Gen merupakan smartwatch yang menggunakan teknologi tinggi dengan fitur touch screen dan swin proof yang menarik. Smartwatch gen tersebut menawarkan berbagi macam fitur yang sangat mengesankan, termasuk untethered  GPS yang dapat menjamin keamanan data di dalam jam ini.

Fitur kebugaran yang ada pada jam tangan Fossil Gen ini adalah fitur Heart Rate Monitor. Ya, Fossil memperkenalkan sebuah fitur canggih yang dapat Anda gunakan untuk memotitor kesehatan jantung Anda. Fitur canggih pada jam tangan cerdas ini disebut dengan Wrist-Based Optical Heart Rate. Optical Heart Rate Sensor yang terdapat di dalam jam tangan ini dapat digunakan untuk membaca ritme detak jantung sehingga sangat membantu Anda untuk memantau kesehatan diri sendiri.

Demikianlah beberapa perbedaan Fossil Sport Smartwatch dan Gen yang perlu Anda ketahui. Dengan mengetahui perbedaan tersebut diharapkan Anda dapat menentukan jam tangan jenis apa yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak